Yayasan Pendidikan Jaya adalah salah satu unit usaha non profit dari PT. Pembangunan Jaya Group. Yayasan Pendidikan Jaya mempunyai 4 unit Sekolah Pembangunan Jaya yang berkesinambungan mulai TK, SD, SMP dan SMA dengan motto “ Melahirkan generasi yang gemar belajar, kreatif, mandiri dan berbudi pekerti luhur “.
Untuk mewujudkan visi tersebut, maka disetiap unit Sekolah Pembangunan Jaya selalu ada benang merah kesinambungan yang tidak terputus yang menjadi ciri khas Sekolah Pembangunan Jaya, hal yang dimaksud adalah science workshop, program kemandirian, pendidikan Budi Pekerti dan kegiatan yang memotivasi kreativitas siswa.
SMA Plus Pembangunan Jaya berdiri tahun 1997 tepatnya pada tanggal 01 Juli dan terakreditasi “A” dengan nilai 97,35 berdasarkan Surat Keputusan Badan Akrditasi Sekolah Propinsi Banten No. 03/BAN/MN/ 2006 tanggal 27 Juni 2006.
Dinobatkan sebagai sekolah “berprestasi terbaik se-Jawa Barat” tahun 1999, merupakan prestasi besar yang disandang oleh SMA Plus Pembangunan Jaya walaupun usianya masih relatif muda. Serangkaian prestasi mulai dari Pelajar Teladan, Juara Paskibra, Juara Kompetisi Komputer, Bahasa Inggris, serta banyak prestasi lainnya.
Untuk lebih meningkatkan mutu, SMA Plus Pembangunan jaya sejak tahun 2005 melakukan revitalisasi visi misi yang bertumpu pada terciptanya karakter yang kuat, mutu yang unggul dan pelayanan yang prima.